Padang Mangateh merupakan peternakan sapi yang berada di Luak, Kabupaten Lima Puluh Kota.Tempat ini terkenal karena hamparan padang rumput yang luas dimana sapi-sapinya dibiarkan lepas di sekitaran padang rumput.Sehingga tempat ini sama dengan New Zealand yang berada di Selandia Baru.
Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa Kabupaten Lima Puluh Kota mempunyai peternakan sapi yang mirip dengan peternakan di luar negri.Selain peternakan sapi,pesona alamnya yang indah juga menjadi daya tarik Padang Mangateh.
Hamparan padang rumput yang luas dengan pemandangan alam yang indah membuat tempat ini menjadi salah satu tempat favorit wisatawan yang datang.Barisan bukit dan Gunung sago yang berdiri gagah menjadi latar pemnadangan yang indah.
Paternakan sapi ini sudah ada sejak pemerintahan India Belanda,dimana peternakan ini menjadi salah satu penghasil daging sapi dengan kualitas yang bagus.Dan sampai saat ini peternakan sapi masih tetap dilanjutkan.
Bagi wisatawan yang ingin berkunjung harus mendaftar secara online sebelum datang ke Padang Mangateh.Jika tidak mendaftar secara nline terlebih dahulu maka wisatawan tidak diperbolehkan untuk berkunjung.